Clakclik.com, 29 April 2020—Dalam konteks penanganan pandemi Covid-19 dan penyakit menular secara umum, data akurat merupakan salah satu kunci penting untuk melihat perkembangan, memberi petunjuk untuk pelacakan dan melakukan karantina.
Semua itu berpeluang dilakukan jika pihak berwenang mampu melakukan pemeriksaan secara masif. Jika minim pemeriksaan, temuan kasus pasti minim. Kita tidak bisa melihat seberapa besar penularan terjadi.
Di lansir di Kompas.id (29/4/2020), epidemiolog dari Griffith University, Australia, Dicky Budiman, pada Selasa (28/4/2020), mengatakan, besar atau kecilnya penambahan kasus harian sangat dipengaruhi oleh jumlah pemeriksaan yang dilakukan.
Karena itu, dengan masih sedikitnya pemeriksaan, penambahan kasus harian belum merepresentasikan skala penularan di masyarakat. (c-hu)