Pati, Clakclik.com—Polres Pati selama 2019 mencatat ada 1.272 kejadian. Data tersebut dirangkum sejak Januari hingga Oktober 2019.
Dari kejadian kecelakaan itu mengakibatkan sejumlah korban meninggal dunia, luka berat dan luka ringan serta menimbulkan kerugian material hingga ratusan juta rupiah.
Ilustrasi / Tribunnews.com
Kasat Lantas Polres Pati AKP Ari Prayitno mengatakan bahwa selama Januari hingga akhir Oktober 2019 tercatat ada 1.272 kejadian kecelakaan lalulintas. Dari total kecelakaan itu, 143 orang meninggal dunia, 1 orang mengalami luka berat, 1.485 orang luka ringan, dan kerugian material mencapai Rp 650 juta.
Atas tingginya kejadian kecelakaan lalulintas tersebut, AKP Ari Prayitno menghimbau kepada masyarakat agar memikirkan faktor keselamatan dalam berkendara.
“Faktor keselamatan bagi pengendara itu sendiri sangat penting. Selain patuh pada rambu lalu lintas, pengendara perlu melengkapi sarana-sarana pendukung keselamatan berkendara, seperti helm, kaca spion dan lampu,” Terang Ari Prayitno, Kasatlantas Polres Pati, Kamis (22/11/2019). (c-hu)