25
Thu, Apr

Pagi Ini, Sejumlah Desa di Dukuhseti Siaga Banjir

Dok. Mastana

Peristiwa
Typography
  • Smaller Small Medium Big Bigger
  • Default Helvetica Segoe Georgia Times

Dukuhseti, Clakclik.com—Sejumlah desa di Kecamatan Dukuhseti, Kabupaten Pati, Jawa Tengah mulai dilanda banjir. Desa pertama yang pagi ini, Minggu (16/1/2022) pemukiman, tambak, dan lahan pertaniannya tergenang banjir adalah Desa Dukuhseti; desa paling ujung di Kecamatan Dukuhseti, Pati yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Jepara.

Hingga berita ini diturunkan, di Desa Puncel sebagaian pemukiman sudah tergenang air sejak pukul 05.30 WIB dengan ketinggian 50-100 centi meter.

Kondisi genangan di Desa Puncel, Kecamatan Dukuhseti, Minggu (16/1/2022). Air mulai menggenangi pemukiman warga sekitar jam 05.30 WIB / Dok. Mastana

Selain rumah warga, sejumlah fasilitas umum seperti gedung sekolah dan mushala juga tergenang air. Selain itu banjir juga menggenangi sawah dan tambak. Kerugian sementara ditaksir sekitar Rp.50 juta.

Informasi yang dihimpun Clakclik.com dari grup-grup Masyarakat Tangguh Bencana (Mastana) di Kecamatan Duuhseti menyampaikan bahwa selain Desa Puncel, sejumlah desa lain seperti Desa Bakalan juga dalam kondisi siaga. (c-hu)