Rembang, Clakclik.com—Makam Adipati Lasem, Tejo Kusumo 1 atau yang lebih kerap dipanggil Mbah Srimpet yang berada dibelakang Masjid Jami’ Lasem, Kabupaten Rembang kembali direvitalisasi. Panitia renovasi makam itu adalah Takmir Masjid Jami’ Lasem.
Abdullah Hamid salah seorang pengurus Masjid Jami' Lasem menyampaikan bahwa dalam proses renovasi ini pihak masjid tidak merubah apapun terkait keberadaan makam yang masuk situs cagar budaya tersebut. Akan tetapi hanya melakukan penataan pagar agar lebih baik.
Abdullah Hamid, Pengurus Masjid Jami' Lasem di depan lokasi Makam Teja Kusuma I yang sedang proses revitalisasi, Minggu (7/6/2020) / Zam Rembang
"Semua tetap asli tidak ada yang dirubah hanya pagarnya saja yang ditata. Terinspirasi bangunan yang ada di Sunan Drajat maka pagarnya kita buat serupa disana," terang Abdullah Hamid, Minggu (7/6/2020).
Menurut Abdullah, Mbah Srimpet adalah sosok penyaksi zaman peralihan akhir Demak, Pajang hingga munculnya Mataram Islam. Oleh karena itu, penataan lokasi peninggalannya memasukkan nilai seni beberapa zaman.
Abdullah Hamid yang juga Pengurus Padepokan Sambua Lasem ini juga menyampaikan bahwa pembangunan dimulai pada awal bulan puasa lalu. "Diawali dengan pembangunan pendapa Teja Kusuman dengan bentuk joglo indah ini lalu berlanjut kepada makam beliau Adipati Tejo Kusumo 1," jelas Abdullah Hamid. (Zam)