20
Mon, May

Rizal Ramli Sindir Ganjar: Ekonomi Jateng Minus, Gubernurnya Cengengesan

Ilustrasi / Clakclik.com

Cerita
Typography
  • Smaller Small Medium Big Bigger
  • Default Helvetica Segoe Georgia Times

Clakclik.com, 15 Agustus 2020—Mantan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Rizal Ramli menyindir Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo yang cengengesan, padahal, ekonomi Jateng anjlok.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Jawa Tengah, ekonomi Provinsi Jawa Tengah minus 5,94 persen pada kuartal II 2020. Sedangkan, pertumbuhan ekonomi nasional minus 5,32 persen.

"Gubenur Ganjar sangat populer main di Tiktok, cengengesan, nari-nari. Kok bisa gubenur yang populer, prestasinya payah?" kata Rizal dalam acara Ngobrol Perkembangan Indonesia Bareng Rizal Ramli, secara virtual, Jumat (14/8/2020).

Sebenarnya, kata Rizal, tidak ada yang salah dengan pejabat yang main Tiktok dan cengengesan. Pencitraan juga penting dalam memimpin sebuah negara atau wilayah, tapi itu saja tidak cukup.

Menurut Rizal, seorang pemimpin harus ada modal visi mau dibawa ke mana wilayah yang dipimpinnya. Lalu harus ada karakter yang amanah dan prestasi yang baik.

"Nah masalah sekarang pemimpin modalnya pencitraan, masuk gorong-gorong, pencitraan main tiktok. Memang masyarakat senang, happy, tapi hidupnya makin susah," kata Rizal. (c-hu)