21
Thu, Nov

Muskercab I, PKB Pati Segera Aktifkan Gemasaba dan Gerbang Tani

Foto: Clakclik.com

Komunitas
Typography
  • Smaller Small Medium Big Bigger
  • Default Helvetica Segoe Georgia Times

Pati, Clakclik.com—Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Pati, Jawa Tengah dalam waktu dekat segera menghidupkan dua sayap penting yakni Gerakan Mahasiswa Satu Bangsa (Gemasaba) dan Gerakan Kebangkitan Tani dan Nelayan Indonesia (Gerbang Tani).

Rencana itu mencuat dalam Muskercab I DPC PKB Pati, Sabtu (4/9/2021).

Ketua DPC PKB Pati Bambang Susilo mengatakan bahwa Gemasaba dan Gerbang Tani merupakan sayap penting bagi PKB.

“Gemasaba adalah wadah kaderisasi yang signifikan. Anak-anak muda harus disiapkan untuk memimpin PKB masa depan. Sedangkan Gerbang Tani sangat penting keberadaannya di masyarakat untuk memberdayakan dan memperjuangkan aspirasi kaum tani dan nelayan. Apalagi Pati ini kan Mina Tani, kabupaten dengan basis perikanan dan pertanian,” kata Bambang. (c-hu)

Sign up via our free email subscription service to receive notifications when new information is available.