Clakclik.com, 18 Maret 2021—Usaha memperkuat ketahanan atau imunitas tubuh pada saat pandemi Covid-19 tak harus dengan mengkonsumsi suplemen yang mahal. Daya tahan tubuh juga bisa dibentuk dengan nutrisi bahan pangan lokal yang murah.
Dokter dari SehatQ Valencia Jane mengatakan bahwa orang dewasa sehat hanya perlu mengkonsumsi nutrisi cukup dari makanan.
“Untuk meningkatkan imunitas, nutrisinya hanya perlu bervariasi. Protein, karbohidrat dan lemaknya mesti cukup. Semua harus seimbang,” kata Valencia dalam webinar “Bahan Pangan Lokal Meningkatkan Imun Tanpa Mahal”, Rabu (17/3/2021).
Menurut Valencia, suplemen dibutuhkan orang dewasa yang tidak bisa menyerap makanan secara optimal atau mengidap penyakit. (c-hu)