27
Wed, Nov

Obati Rasa Cemas dengan Menanam dan Aktivitas Alam Bebas

Ilustrasi / Clakclik.com

Inspirasi
Typography
  • Smaller Small Medium Big Bigger
  • Default Helvetica Segoe Georgia Times

Clakclik.com, 17 Maret 2021—Memandangi dan merawat tanaman serta bergerak di alam terbuka oleh banyak ahli kesehatan disebut sebagai salah satu terapi untuk menghilangkan kejenuhan dan stres. Ditengah wabah Covid-19 yang tak kunjung usai, aktivitas itu menjadi kebutuhan masyarakat.

Yvonne Black, peneliti dari Universitas Hull, Inggris, di dalam kolomnya di laman The Conversation beberapa waktu lalu mengatakan, berada di alam bebas, ditemani oleh tanaman hijau dan udara yang segar bisa mengurangi kecemasan dan stres terhadap kondisi lingkungan manusia.

Keladi Janda Bolong terlihat berada di halaman warga Desa Pelemgede, Pucakwangi, Pati, Jateng, Rabu (17/3/2021) / Clakclik.com

Pusat Layanan Kesehatan (NHS), Inggris, menyarankan kegiatan luar ruang di alam terbuka atau bahkan taman kecil di depan rumah yang dipenuhi tanaman sebagai resep atau green prescription untuk mengatasi kecemasan. (c-hu)

Sign up via our free email subscription service to receive notifications when new information is available.