LAZISNU Pucakwangi Berbagi Buka Puasa untuk 1.444 Orang Dhuafa' dan Yatama

@Clakclik.com illustration

Komunitas
Typography
  • Smaller Small Medium Big Bigger
  • Default Helvetica Segoe Georgia Times

Pucakwangi, Clakclik.com--Lembaga Amil Zakat, Shodaqoh, dan Infaq Nahdlatul Ulama' (LAZISNU) Kecamatan Pucakwangi pada Ramadhan 1444 H ini mengembangkan program berbagi buka puasa untuk kaum dhuafa' dan anak yatim di Kecamatan Pucakwangi, Pati, Jateng.

Flayer paket donasi untuk program buka puasa LAZISNU Pucakwangi, siapapun bisa berdonasi / LAZISNU Pucakwangi for Clakclik.com

Syaiful Maarif, koordinator program berbagi buka puasa ini menjelaskan bahwa program ini bertujuan untuk memfasilitasi warga yang mampu untuk bersedehak, infaq, dan shadaqah kepada mereka yang kurang beruntung.

"Melalui program ini, LAZISNU Pucakwangi menjadi jembatan antara mereka yang mampu dan mereka yang dalam keadaan kurang beruntung, khususnya kaum dhuafa' dan anak yatim. Dana yang kami belanjakan untuk program ini merupakan hasil penggalangan donasi yang kami lakukan," ujar Syaiful beberapa waktu lalu.

Syaiful menambahkan bahwa hingga H-10 Ramadhan ini, pihaknya masih membuka donasi.

Relawan LAZISNU Pucakwangi sedang berbagi buka puasa untuk warga dhuafa' / Dok. LAZISNU Pucakwangi

"Donasi bisa disalurkan langsung secara tunai melalui panitia, atau ditrasfer ke rekening LAZISNU Pucakwangi," tambah Syaiful.

Melalui program buka puasa ini, LAZISNU Pucakwangi hendak menjangkau 1.444 orang dhuafa' dan anak yatim sebagai sasaran program. (c-hu)